DaerahNews

Pemda Luwu Utara Siap Sukseskan Penyelenggaraan Pilkada 2024

121
×

Pemda Luwu Utara Siap Sukseskan Penyelenggaraan Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pilkada 2024, Se Sulsel

Kabarpublic.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Luwu Utara siap membantu menyukseskan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.

Hal ini diutarakan Wakil Bupati Suaib Mansur usai Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pilkada 2024, Kamis (8/8/2024), di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel. Rakor dibuka Pj. Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakhrullah.

“Para peserta rapat koordinasi persiapan Pilkada 2024 yang dihadiri seluruh unsur terkait sepakat untuk menyelenggarakan dan membantu penyelenggaraan Pilkada serentak pada November 2024 mendatang,” ucap Suaib.

Baca juga:  Bawa Sajam, Dua Pemuda Asal Luwu Timur Ditangkap Polisi

“Jadi, para peserta di antaranya Forkopimda provinsi, kabupaten dan kota, KPU Sulsel, Bawaslu Sulsel, termasuk para kepala daerah telah bersepakat untuk menyelenggarakan Pilkada 2024 mendatang,” jelas Suaib lagi.

Dikatakan Suaib, Pemda Luwu Utara terus berkomitmen untuk membantu menyukseskan Pilkada 2024 dengan membangun sinergi dan kolaborasi dengan pihak-pihka terkait.

“Setiap unsur yang datang hari ini mempunyai peran masing-masing dan kita sendiri di daerah, penyediaan anggaran untuk pesta demokrasi ini telah kita siapkan,” terangnya.

Baca juga:  Sebelum Dilanda Banjir Bandang, Ternate Sempat Diguncang Gempa 5 Magnitudo

Ia berharap, proses Pilkada dapat berjalan lancar. “Harapannya, setiap rangkaian dan tahapan Pilkada bisa berjalan lancar hingga pasca-pemilihan, karena ini adalah pesta rakyat dalam mencari sosok pemimpin daerah,” pungkasnya.

Turut mendampingi Wabup Suaib Mansur, Ketua DPRD Luwu Utara Drs. Basir, serta Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Poligtik (Bakesbangpol), Abdul Hakim Bukara.

Diketahui, rakor ini juga dihadiri Pangdam XIV/Hasanuddin, Kapolda Sulsel, Ketua KPU Sulsel, Bawaslu Sulsel, Danlantamal VI, Kajari Sulsel, Ketua Pengadilan Tinggi Sulselbar, para Bupati/ Wali Kota se-Sulsel, perwakilan Partai Politik, Forkopimda Kabupaten dan Kota se-Sulsel, serta para Tokoh Agama se-Sulawesi Selatan. (LHr)

Baca juga:  Lahmuddin Tegaskan Dukungan Penuh untuk Pasangan AgusWin dalam Pilkada Luwu