Kabarpublic.com – Insiden kecelakaan lalu lintas (Laka) maut kembali terjadi di Jalan DR. Ratulangi KM 13, Kelurahan Jaya, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, sekitar pukul 21.00 WITA, Jumat (17/1/2025)
Seorang pemuda bernama Idil, asal Desa Pappoko, Kecamatan Walenrang Timur (Waltim), Kabupaten Luwu, tewas di tempat setelah terlindas mobil tronton yang mengangkut excavator mini.
Jenazah almarhum langsung dievakuasi ke kamar jenazah RSU Sawerigading Palopo.
Akibat kecelakaan itu, tubuh korban mengalami luka parah, termasuk patah tulang dan remuk di beberapa bagian.
Idil, yang mengendarai sepeda motor, bergerak dari arah Selatan menuju Utara dan berupaya melambung mobil tronton dengan nomor polisi DC 8436 CZ.
Sebuah sepeda motor dari arah berlawanan yang dikendarai Lisa (19), warga Pabuntang, Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu, muncul dan menyebabkan tabrakan.
Akibat benturan itu, Idil terpental ke badan jalan dan terlindas tronton, sementara Lisa terpental ke bahu jalan.
Lisa mengalami luka-luka akibat insiden tersebut dan telah dievakuasi ke IGD RSU Sawerigading untuk mendapatkan perawatan medis.
Pasca kejadian, supir tronton dilaporkan melarikan diri dari lokasi untuk menghindari tindakan yang tidak diinginkan.
Hingga kini, keberadaannya masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
Kanit Laka Polres Palopo, IPDA Najamuddin, mengatakan bahwa pihaknya telah menangani peristiwa kecelakaan ini.
Kata dia, pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian dan rumah sakit tempat kedua korban dievakuasi.
“Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan, termasuk melacak keberadaan supir tronton yang kabur,” jelas Najamuddin. (**)