Kabarpublic.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) evaluasi akhir pencocokan dan penelitian (Coklit) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel dan Pemilihan Walikota (Pilwalkot) Palopo Tahun 2024.
Rakor membahas terkait evaluasi akhir coklit itu dilaksanakan di Hotel Palopo, Minggu (28/7/2024).
Anggota KPU Palopo Divisi Hukum dan Pengawasan, Hary Zufikar mengingatkan agar PPK dan PPS harus selalu menjaga kesehatan, sebab kedepan tahapan akan terus berjalan.
“Harapan saya jangan pernah ada kata mengeluh jangan pernah ada kata Capek dan semua harus tetap menjaga kesehatan karena kinerja dan hasil semua harus sempurna,” kata Hary Suficar
Sementara itu, Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Program dan Data, Iswandi Ismail mengatakan jika tahapan coklit yang dilakukan oleh Pantarlih telah berakhir.
“Alhamdulillah tahapan pencoklitan yang dilakukan oleh Pantarlih telah berakhir dan semua terselesaikan dengan baik,“ ungkap Iswandi
Iswandi mengatakan setelah tahapan ini pihaknya juga akan melaksanakan Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran dan Penetapan DPS oleh KPU Kota Palopo akan di laksanakan di antara tanggal 09 sampai 11 Agustus 2024
“Jadwal pleno daftar pemilih hasil pemutakhiran di tingkat PPS berlangsung pada 1 Agustus dan pleno daftar pemilih hasil pemutakhiran di tingkat PPK akan digelar pada 5 Agustus,” terangnnya.
“Kemudian dilanjutkan pleno rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran dan penetapan DPD tingkat kabupaten/kota dijadwalkan pada 9 Agustus mendatang,” sambung Komisioner Dua periode itu.
Koordinator Divisi HP2H Bawaslu Palopo, Asbudi Dwi Saputra, mengapresiasi rakor yang digelar KPU terkait evaluasi hasil Coklit data pemilih di lapangan.
Kata Asbudi, pihaknya telah ikut serta dalam melaksanakan pengawasaan selama petugas Pantarlih melakukan coklit.
“Kita apresiasi hasil kinerja pantarlih. Ketika di lapangan Bawaslu menemukan hal-hal yang dianggap keliru, kita langsung memberikan saran perbaikan,” ungkapnya.
Rakor ini dihadiri Komisioner KPU Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM Abbas Djohan, Ismail Panitia Pemungutan Suara, (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) serta Ketua Panwascam dan anggota, serta staff KPU Palopo. (*)