DaerahNewsPilihan Editor

Hujan Deras Guyur Luwu, Ratusan Rumah Terendam Banjir di Sejumlah Kecamatan

45
×

Hujan Deras Guyur Luwu, Ratusan Rumah Terendam Banjir di Sejumlah Kecamatan

Sebarkan artikel ini
Kondisi banjir di yang melanda kabupaten Luwu.

Kabarpublic.com – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Luwu menyebabkan banjir di sejumlah wilayah, Selasa (4/3/2025) sekitar pukul 03.55 WITA.

Banjir terjadi akibat tingginya intensitas curah hujan di wilayah hulu Sungai Salu Pareman di Kecamatan Kamanre dan Sungai Pompengan di Kecamatan Lamasi Timur.

Air sungai yang meluap secara tiba-tiba meluap hingga mengakibatkan ratusan rumah warga, jalan poros provinsi, fasilitas ibadah, serta fasilitas pendidikan terendam dengan ketinggian air bervariasi antara 50 cm hingga 1 meter.

Baca juga:  Andi Sudirman Kunjungi Keluarga Korban Longsor Tana Toraja, Beri Santunan dan Bantuan Logistik

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Luwu, Kariyadi, mengungkapkan bahwa beberapa kecamatan terdampak akibat banjir tersebut.

“Kecamatan Kamanre ada 150 rumah terendam, 1 fasilitas ibadah, 1 fasilitas pendidikan, 45 hektare sawah, dan 25 hektare tambak udang,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Ia merinci, untuk di Kecamatan Ponrang Selatan terdapat 65 rumah yang terdampak banjir.

“Di Kecamatan Bua ada 57 rumah terdampak dan di Kecamatan Lamasi Timur sebanyak 120 rumah ikut terendam banjir,” tambahnya.

Meski banjir melanda ratusan rumah serta berbagai fasilitas umum, namun tidak ada laporan korban jiwa akibat kejadian ini.

Baca juga:  Update Puting Beliung: 42 Rumah Warga Rusak di Desa Dadeko dan Bonepute

Tim gabungan dari berbagai pihak, termasuk TNI, Polri, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Luwu, Tagana Dinas Sosial, serta aparat desa, telah dikerahkan untuk menangani dampak banjir dan membantu warga terdampak.