Kabarpublic.com – Dalam semangat kepedulian sosial, AS Bilyard kembali melaksanakan program Jum’at Berkah dengan membagikan ratusan kotak makanan siap saji kepada warga dan jamaah masjid di Kota Palopo, Jumat (7/11/2025).
Sejumlah karyawan AS Bilyard terlihat menyusuri rumah warga, pengendara, hingga area masjid menjelang waktu salat Jumat untuk membagikan makanan.
Aksi sosial ini menjadi kegiatan rutin yang dilakukan setiap pekan oleh manajemen AS Bilyard.
Arifin, selaku perwakilan manajemen, mengatakan bahwa kegiatan tersebut telah direncanakan jauh sebelum AS Bilyard resmi beroperasi di Palopo.
“Jum’at berbagi adalah agenda sosial yang diinisiasi oleh owner kami untuk dilakukan setiap pekan,” ujar Arifin.
Ia menegaskan, keberadaan AS Bilyard di Palopo tidak hanya berorientasi pada bisnis semata, tetapi juga berupaya memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar melalui kegiatan sosial dan kemanusiaan.
“Kehadiran kami bukan hanya soal bisnis. Yang tak kalah penting adalah bagaimana AS Bilyard bisa berpartisipasi dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi sesama,” tambahnya.
Lebih lanjut, Arifin menyampaikan bahwa kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan menjaga ikatan persaudaraan antarumat manusia.
“Kewajiban kita adalah terus menjaga silaturahmi dan persaudaraan, karena dari situlah keberkahan itu datang,” tutupnya.
Kegiatan Jum’at Berkah AS Bilyard ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat yang menerima manfaat, dan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pelaku usaha lainnya untuk turut berkontribusi dalam aksi sosial di lingkungan masing-masing. (**)







